Kami mendukung dan melakukan perawatan peralatan pengukuran Anda di sepanjang siklus masa pakainya, mulai dari pemasangan hingga pemeliharaan preventif dan kalibrasi hingga perbaikan peralatan.
Alat ukur pH terdiri dari sensor, pemancar, dan adaptasi proses, yang digabungkan untuk menyesuaikan dengan kebutuhan kendali pH Anda. Alat ukur pH in-line dari METTLER TOLEDO menghasilkan pengukuran pH proses yang akurat di berbagai lingkungan, dari air ultramurni hingga pengukuran higienis dalam bioreaktor hingga produksi bahan kimia kotor. Alat ukur pH dan alat ukur ORP yang menggunakan teknologi Intelligent Sensor Management (ISM) digital membantu mengurangi tindakan pemeliharaan melalui diagnostik prediktif terintegrasi.
Kami mendukung dan melakukan perawatan peralatan pengukuran Anda di sepanjang siklus masa pakainya, mulai dari pemasangan hingga pemeliharaan preventif dan kalibrasi hingga perbaikan peralatan.
Alat ukur pH merupakan sistem yang digunakan untuk pengukuran pH in-line, biasanya dalam proses industri. Alat ukur pH umumnya terdiri dari tiga komponen utama: sensor pH, pemancar, dan adaptasi proses atau unit selubung. Secara bersama-sama, ketiga bagian ini membentuk alat ukur pH proses yang digunakan untuk mengendalikan pH dalam lingkungan industri. METTLER TOLEDO menyediakan berbagai macam sensor pH yang berbeda untuk memenuhi kebutuhan pengukuran pH in-line Anda. Selain itu, banyak sensor pH juga menawarkan pengukuran redoks sehingga mengintegrasikan alat ukur pH juga memungkinkan Anda untuk memasang alat ukur ORP.
pH (potensi hidrogen) merupakan angka yang digunakan untuk menunjukkan tingkat keasaman atau kebasaan suatu larutan berbasiskan air pada skala logaritma. Pada skala ini, 7 berarti netral, nilai yang lebih rendah berarti tingkat keasaman lebih tinggi, dan nilai yang lebih tinggi berarti tingkat kebasaan lebih tinggi. Dalam aplikasi proses, pH biasanya diukur dengan alat ukur pH in-line yang terintegrasi menggunakan elektroda kombinasi kaca untuk pengukuran pH industri. Selain itu, alat ukur pH in-line biasanya memerlukan adaptasi proses, kabel, dan pemancar untuk melengkapi alat ukur pH.
Pengukuran pH dalam air murni memerlukan alat ukur pH yang akan memastikan hasil pengukuran yang stabil dan konsisten. Sensor seperti sensor pH pHure dari METTLER TOLEDO dilengkapi membran kaca pH dengan resistensi rendah secara khusus, ruang aliran berpelindung, dan aliran keluar elektrolit secara terus-menerus. Fitur seperti ini dan yang lainnya memungkinkan pengukuran pH dan ORP yang akurat dan stabil yang diperlukan dalam aplikasi air murni di fasilitas mikroelektronik dan pembangkit listrik.
Pengukuran pH dalam aplikasi industri membutuhkan alat ukur pH yang memenuhi kebutuhan aplikasi spesifik Anda pada titik pemasangan. Hal ini bisa berkisar dari membutuhkan alat ukur pH dengan sensor yang tahan lama dan memiliki kinerja yang baik pada tekanan dan suhu yang tinggi di lingkungan produksi yang berat, hingga alat ukur pH dengan sensor pH yang bisa disterilkan dengan uap atau dibersihkan dalam autoklaf dalam aplikasi farmasi.
METTLER TOLEDO memproduksi berbagai macam sensor untuk pengukur pH in-line dan alat ukur pH, termasuk InPro 2000 yang bisa diisi ulang, rangkaian sensor pH InPro 3250, dan rangkaian sensor pH dengan poros titanium yang sangat kuat.
Alat ukur pH dengan teknologi Intelligent Sensor Management (ISM) merupakan alat ukur yang kompatibel dengan sensor pH ISM dan ORP dari METTLER TOLEDO. Teknologi ini menghadirkan beberapa manfaat untuk alat ukur pH Anda, termasuk:
Sinyal digital yang kuat dari sensor pH ke pemancar pH, mencegah gangguan pada pengukuran.
Diagnosis prediktif ditampilkan di layar pemancar pH Anda atau bisa diakses di sistem kendali pada tingkatan yang lebih tinggi jika alat ukur pH Anda terintegrasi melalui PLC. Diagnostik ini membantu merencanakan tindakan pemeliharaan, kalibrasi, dan pembersihan sensor.
Teknologi Plug and Measure, yang memungkinkan Anda untuk mengalibrasi sensor pH di lingkungan yang aman, jauh dari proses yang berlangsung, lalu memasangkan sensor ke alat ukur pH dengan cepat tanpa kebutuhan kalibrasi di lokasi.